PENGARUH INTENSITAS MENGIKUTI PELATIHAN DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP PRODUKTIVITAS GURU MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI DI KOTA BATAM

Khairina Khairina, Afriza Afriza, Ellya Roza

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intensitas mengikuti peatihan dan budaya organisasi terhadap produktivitas guru madrasah tsanawiyah negeri di Kota Batam. Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Guru di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kota Batam dan Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 di Kota Batam sekaligus menjadi sampel sebanyak 72 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan Observasi, angket dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan regresi linier dan berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; 1) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Intensitas Mengikuti Pelatihan dengan Produktivitas Guru dengan koefisien korelasi sebesar 0,695 (rhitung) > 0,235 (rtabel) dan signifikansi sebesar 0,0 lebih kecil dari 0,05 dengan derajat hubungan antar variabel terletak pada 0, 61 – 0,80 yang termasuk ke dalam kategori korelasi kuat. 2) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Budaya Organisasi dengan Produktivitas Guru dengan koefisien korelasi sebesar 0,541 (rhitung) > 0,35 (rtabel) dan signifikansi sebesar 0,002 lebih kecil dari 0,05 dengan derajat hubungan antar variabel terletak pada 0,41 – 0,60 yang berarti termasuk kategori korelasi sedang. 3) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan secara bersama-sama antara Intensitas Mengikuti Pelatihan dan Budaya Organisasi dengan Produktivitas Guru dengan perolehan nilai R (rhitung) sebesar 0,259 <,273 (rtabel) dan signifikansi F change sebesar 0,028< 0,05 dengan tingkat kekuatan antar variable terletak pada derajat hubungan 0,21 – 0,40 yang merupakan korelasi lemah.

Keywords


Intensitas Mengikuti Pelatihan; Budaya Organisasi; Produktivitas Guru



DOI: https://doi.org/10.33373/bening.v11i1.6452

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN Barcode:

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.