DAMPAK PEMBANGUNAN GEDUNG TERHADAP TATA RUANG PARKIR

Aria Alhadi

Abstract


Berdasarkan penambahan jumlah mahasiswa setiap tahunnya dan pembangunan gedung baru yang dilakukan oleh pihak kampus, bersamaan bertambahnya penggunaan kendaraan sehingga berkurangnya kebutuhan ruang parkir di lingkungan kampus. Untuk itu penelitian ini bertujuan melihat dampak pembangunan gedung F ekonomi baru terhadap tata ruang parkir di Universitas Riau Kepulauan, dengan menggunakan metode penelitian studi lapangan dan studi pustaka. Instrument yang digunakan berupa lembar observasi dan wawancara. Pengolahan data berdasarkan perhitungan Satuan Ruang Parkir (SRP) dengan pola sudut 900. Hasil dari penelitian menunjukkan kondisi tata ruang parkir tidak beraturan, tidak maksimalnya akses masuk dan keluar area parkir, adapun akumulasi parkir kendaraan roda 4 (131 unit) roda 2 (1.476 unit), kapasitas kendaraan roda 4 (156 unit) dan roda 2 (1570 unit), indeks parkir roda 4 sebesar (83,72%) roda 2 (93.99%), dengan durasi kendaraan roda 4 (114 menit) roda 2 (125 menit). Sehingga dapat disimpulkan bahwa ruang parkir dikatakan mencukupi, serta diperlukan penertiban untuk pemanfaatan ruang area parkir.

Keywords


Akumulasi Parkir; Kapasitas Parkir; Indeks Parkir; Durasi Parkir

Full Text:

PDF

References


Nanda Anggoro. 2013. “Usulan Perbaikan Tata Letak Fasilitas Parkir Sepeda Motor di Universitas Riau Kepulauan Batam”. Skripsi, tidak diterbitkan, Universitas Riau Kepulauan, Batam.

Nadia Khaira Ardi. 2012. Analisis Kebutuhan Parkir Di Lingkungan Kampus Universitas Riau Kepulauan Batam. Jurnal Dimensi Vol. X , 18-25. 2012.

Prasetyo, James A. Timboeleng, & Hanny Poli. 2014. Analisis Kebutuhan Ruang Parkir Pada Kawasan Pusat Perdagangan Kota Tomohon. Sabua Vol. 6, No.3: 333, 02, 2085-7020. 2014.

Yaumil Mahdan, Ida Farida, & Sulwan Permana. 2014. Analisis Karakteristik Parkir Pada Badan Jalan dan Dampaknya Terhadap Lalu Lintas. Jurnal Konstruksi Vol. 13, No 1, 02, 273-421. 2014.

Rahayu Widhiastuti, Eka Priyadi, & Akhmadali. 2013. Evaluasi Dan Analisis Kebutuhan Ruang Parkir Di Kampus Politeknik Negeri Pontianak. Jurnal Teknik Sipil Untan Vol. 13, No 1. 2013.

Alfred Rodriques Januar Nabal. 2014. Evaluasi Lahan Parkir Pada Area Parkiran Kampus Fisip Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Jurnal Teknik Sipil Vol.13 No 1. 2014.

Nuzul Wahyunita R, Hernen Sulistio & Agus Suharyanto. 2015. Evaluasi Kebutuhan Ruang Parkir Di Kampus Universitas Brawijaya. Jurnal Media Teknik Sipil Vol 13 No 1. 1693-3095. 2015.

Elmia Susanna Br Tarigan. 2015. Evaluasi Tata Letak (Layout) Dan Kapaitas Parkir Kendaraan Sepeda Motor Di Universitas Atma Jaya Yogyakarta Kampus III Gedung Bonaventura, Jurnal Manajemen. 2015.

Direktur Jendral Perhubungan Darat. 1998. Pedoman Perencanaan dan Pengoprasian Fasilitas parkir.

Sarwono. 2006. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Yogyakarja Graha Ilmu.




DOI: https://doi.org/10.33373/dms.v11i3.6169

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.