Pengaruh Kepercayaan Diri dan Adversity Quotient Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika siswa

Indriyani Annikmah, Bambang Priyo Darminto, Prasetyo Budi Darmono

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat: (1) pengaruh positif dan signifikan antara kepercayaan diri terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika; (2) pengaruh positif dan signifikan antara adversity quotient terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika; (3) pengaruh positif dan signifikan antara kepercayaan diri dan adversity quotient secara bersama-sama terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika . Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI program keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran di SMK Negeri 1 Kebumen sebanyak 38 siswa. Pengambilan subjek menggunakan teknik proportionate stratified random sampling. Instrumen yang digunakan adalah angket dan soal tes. Angket digunakan untuk mengukur kepercayaan diri dan adversity quotient. Soal tes digunakan untuk mengukur kemampuan pemecahan masalah matematika. Pengujian prasyarat analisis data yang digunakan uji normalitas dan uji linearitas. Sedangkan pengujian hipotesis yang digunakan uji signifikansi koefisien korelasi  dengan uji t dan uji F. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpukan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara: (1) kepercayaan diri terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika; (2) antara adversity quotient terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika; (3) antara kepercayaan diri dan adversity quotient secara bersama-sama terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika.

Kata kunci: Kepercayaan diri, adversity quotient, kemampuan pemecahan masalah.


Full Text:

PDF

References


Agustyaningrum, N., & Suryantini, S. (2016). Hubungan kebiasaan belajar dan kepercayaan diri dengan hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 27 Batam. Pythagoras, 182-188.

Depdiknas. 2006. Permendiknas No 22 Tahun 2006. Jakarta: Depdiknas.

Fadillah, Syarifah. 2009. Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis dalam Pembelajaran Matematika. Prosiding Seminar Nasional Penelitian, Pendidikan dan Penerapan MIPA.

Ghufron, M.N. & Risnawita, R.S. 2016. Teori-teori Psikologi. Yogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Junizon, Malito. 2018. Pengaruh Gaya Belajar, Kecerdasan Emosional, Self Efficacy dan Advertisy Quotient terhadap Kemampuan Pemahaman Matematis Siswa. Jurnal Equation Volume 1 Nomer 1, 67-80.

Maunah, Binti. 2014. Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: IAIN Tulungagung Press.

Merianah. 2019. Pengaruh Kecerdasan Emosional dan Adversity Quotient terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa SDIT IQRA’1 Kota Bengkulu. Jurnal Pendidikan Matematika Raflesia Volume 4 Nomer 1, 29-35.

Nashori, H.F. 2007. Pelatihan Adversity Intelligence untuk Meningkatkan Kebermaknaan Hidup Remaja Panti Asuhan. Jurnal Psikologi, 43-52.

NCTM. 2000. Principles and Standard for School Mathematics. Diunduh dari https://www.nctm.org/Standards-and-Positions/Principles-and-Standards/, pada tanggal 6 Oktober 2019.

Polya, G. 1973. How to Solve it. New Jersey: Princeton University Press.

Sari, N. K., & Hasibuan, N. H. (2019). Pengaruh Kedisiplinan, Rasa Percaya Diri, dan Kecerdasan Logis Matematis Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa. Pythagoras, 49–59.

Stoltz, Paul G. 2000. Adversity Quentient: Faktor Paling Utama dalam Meraih Sukses. Alih Bahasa: T. Hermaya. Jakarta: PT Grasindo.

Sugiyono. 2017. Statistika untuk Penelitian. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Wulandari. 2017. Hubungan Kepercayaan Diri (Self-Confidence) dengan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa dengan Menggunakan Model Problem Based learning di MAN Kisaran. Jurnal Inspiratif Volume 3 No 2, 102-108.

Yoga, Miarti. 2016. Adversity Quotient: Agar Anak Tak Gampang Menyerah. Solo: Tiga Serangkai.




DOI: https://doi.org/10.33373/pythagoras.v9i2.2578

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 Lisensi Creative Commons

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.