DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP PEREKONOMIAN USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH (UMKM) DI KECAMATAN BENGKONG KOTA BATAM TAHUN 2020
Abstract
Covid-19 atau coronavirus 2019 adalah virus yang menular sangat cepat dari orang ke orang. Munculnya wabah covid-19 tidak hanya merugikan sisi kesehatan saja, tetapi virus tersebut dapat mempengaruhi perekonomian negara-negara diseluruh dunia, termasuk Negara Indonesia. Perekonomian Indonesia terletak pada sektor UMKM. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dampak pandemi covid-19 terhadap perekonomian UMKM di Kecamatan Bengkong Kota Batam tahun 2020.
Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teori UMKM menurut Ina Primiana ditambah dengan penjelasan Undang-Undang No.20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Jenis Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif yakni peneliti melakukan wawancara, observasi dan dokumentasi dalam mengumpulkan data peneliti dilapangan. Teknik yang digunakan dalam pemilihan informan menggunakan purposive sampling yakni teknik dengan cara menentukan informan terpilih yang relevan dengan masalah penelitian.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa sebagian besar UMKM Kuliner Offline maupun Online di Kecamatan Bengkong mengalami dampak buruk terhadap penurunan pendapatan dan tenaga kerja pada saat pandemi covid-19 berlangsung di Kota Batam. Adapun penurunan pendapatan usaha mencapai 30% sampai 80%. Munculnya wabah covid-19 mengakibatkan angka pengangguran meningkat, sebagian tenaga kerja mendapat pengurangan jam kerja dan pemberhentian hak kerja.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Ahmad, Fadli. (2021). Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Pendapatan UMKM Di desa Gondang kecamatan gangga kabupaten Lombok Utara. Skripsi (Online). Nusa Tenggara Barat: Universitas Muhammadiyah
Asmara, Chandra Gian. (2020). RS Galang untuk covid-19 beroperasi. Diunduh pada https://www.cnbcindonesia.com/news/. Pada tanggal 8 April 2020.
Badan Pusat Statistik Provinsi Kepulauan Riau. (2019). Profil Industri Mikro dan Kecil Provinsi Kepulauan Riau 2019. Badan Pusat Statistik Provinsi Kepulauan Riau. Di unduh pada https://kepri.bps.go.id.
Bungin, Burhan. (2007). Penelitian Kualitatif: Komunikasi Ekonomi, Kebijakan Publik, dan Ilmu Sosial dan Ilmu Lainnya. Jakarta: Fajar Interpratama Offset, Jakarta.
Danim, Sudarwan. (2002) Menjadi Peneliti Kualitatif Rancangan Metodologi, Presentasi , dan Publikasi Hasil Penelitian untuk Mahasiswa dan Penelitian Pemula Bidang Ilmu Sosial, Pendidikan dan Humaniora. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Lubis, Lely Sukhana dan Ashari Adi Gunawan. (2016). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Tingkat Pertumbuhan Pelanggan Terhadap Pelayanan Karyawan di Hotel Mega Permata Kota Padang Sidimpuan. Jurnal Wahana Inovasi (Online). 05 (02). Di unduh pada https://penelitian.uisu.ac.id
Nabilah, dkk. (2021). Dampak Pandemi Covid-19 terhadap UMKM (Studi Kasus UMKM Zea Food di kota Mataram. Jurnal Inovasi Penelitian 1(12):2655.
Profil Industri Mikro dan Kecil. (2019). Badan Pusat Statistik KEPRI. Di unduh pada https://kepri.bps.go.id
Ramanda Rizki Dimas. (2019). Analisis Pengembangan Ekonomi Masyarakat Melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDES). Skripsi (Online). Lampung: Universitas Islam Negeri.
Sasmita, Dwi H. (2021). Analisis Tentang Dampak Covid-19 Terhadap Perekonomian Usaha Mikro, Kecil dan Menengah di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika Kabupaten Lombok Tengah. Skripsi (Online). Nusa Tenggara Barat: Universitas Mataram. Diakses dari https://repository.ummat.ac.id pada 17 Juni 2021.
Silfia B, Utami A. (2021). Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Sektor UMKM di Indonesia. Jurnal Bidang Economie. 03(1): 2-3
Sugiyono. (2020). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM)
DOI: https://doi.org/10.33373/jtp.v6i2.4606
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Office:
Department of Government Studies, Faculty of Social and Political Sciences, Universitas Riau Kepulauan
unit E
Jl. Pahlawan No. 99, Bukit Tempayan, Batu Aji, Kota Batam
Contact: (0778) 39275
e-mail: jurnaltriaspolitika2017@gmail.com
________________________________________________________________________________________________________________________________
In Cooperation with: Powered By:
Jurnal Trias Politika (JTP) is licensed under a Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.