EVALUASI KINERJA IRIGASI PADA PROGRAM IPDMIP BERBASIS EPAKSI DI KABUAPATEN PASAMAN

Rhama Fitra, Rini Mulyani, Bahrul Anif

Abstract


Program IPDMIP (Integrated Participatory Developmnet Program) yang dilaksanakan oleh Kabupaten Pasaman dinilai sukses oleh pemerintah pusat. Tujuh daerah irigasi yang mendapatkan bantuan dana dari Program IPDMIP mengalami peningkatan indeks kinerja sistem irigasi dari tahun 2020 sampai tahun 2022. Akan tetapi, berdasarkan Permen PUPR No.12/PRT/Tahun2015 peningkatan kinerja irigasi dari enam daerah irigasi mendapatkan kategori kinerja kurang baik dan satu daerah irigasi dengan kategori kinerja baik. Daerah irigasi kategori kinerja baik (DI Batang Petok) dan daerah irigasi kategori kinerja kurang baik dengan nilai terendah (DI Simpang Dingin Barilas) menjadi perhatian penulis dalam penelitian evaluasi kinerja irigasi pada program IPDMIP berbasis EPAKSI di Kabupaten Pasaman ini. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kombinasi (mix mehods), dimana evaluasi kinerja irigasi berbasis EPAKSI selanjutnya dilakukan wawancara dan dilakukan analisis SWOT untuk mendapatkan strategi untuk tahun selanjutnya. Dalam menentukan sumber data digunakan metode purposive sampling. Hasil observasi lapangan didapatkan peningkatan tertinggi dari DI Batang Petok adalah pada komponen organisasi personalia dan sarana penunjang yang saling berkaitan, sedangkan hasil observasi lapangan rendahnya peningkatan DI Simpang Dingin Barilas terlihat pada bangunan intake bendung dimana terjadi penurunan debit air masuk ke saluran karena banyaknya sedimen yang menumpuk pada pintu bendung tersebut.

Full Text:

PDF

References


Dinas PUPR Kabuapaten Pasaman

Permen PU No.12 PRT Tahun 2015

Inadhi K. L., Tri B. P., & Jadfan S. F. (2022). Studi Penilaian Kinerja Sistem Irigasi Menggunakan Aplikasi Epaksi dan Metode Fuzzy Set Theory di Daerah Irigasi (DI) Ketapang Barat Kabupaten Sampang. Jurnal Teknologi dan Rekayasa Sumber Daya Air Vol.2 No. 2.

Purbawa, G. B., & Pandawani, N. P. (2022). Analisis Kinerja Irigasi Padang Keliling Berbasis Epaksi Di Kabupaten Buleleng. Jurnal ENMAP (Environment & Mapping) Vol. 3, No. 1.

Zirda, Z. U, Veranita & Amir A. (2022). Pengelolaan Aset Irigasi dan Kinerja Sistem Irigasi D.I Bungong talo Berbasis Aplikasi ePAKSI. Jurnal Media Teknik Sipil Samudra Vol. 3, No.1.

Yekti M. I., Anak A. D. P. D. & I Nyoman S. (2020). Evaluasi Kinerja Sistem Irigasi Berdasarkan Permen PUPR No.12/PRT/M/2015 (Studi Kasus: Daerah Irigasi Tukad Ayung, Mambal, Kabupaten Badung. Jurnal Spektran, Vol. 8, No. 2, Hal: 187-197.

Rohman, Habibu W. Evaluasi Kinerja Pengelolaan Irigasi di Daerah Irigasi Karangnangka Kecamatan Kedung Banteng Kabupaten Banyumas. Universitas Jendral Sudirman, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia. 2021.

Swabani S. Evaluasi Kinerja Sistem Irigasi Sub Daerah Irigasi Jejeruk Kiri Tambran Menggunakan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum No. 32 Tahun 2007 dan Fuzzy Set Theory. Tesis Program Magister Bidang Keahlian Manajemen Aset dan Infrastuktur Jurusan Teknik Sipil Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya, Indonesia. 2016.

Pedoman Pelaksanaan Program IPDMIP (Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Program) tahun 2019. https://www.ipdmip.org

Modul E-paksi 2021

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif & RND. Bandung: Alfabeta.

Rangkuti, F. (2006). Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama

Griffin, M. (2004). Manajemen. Jakarta.

Salemba Empat.




DOI: https://doi.org/10.33373/sigmateknika.v7i1.6010

Refbacks

  • There are currently no refbacks.





E-ISSN 2599-0616

 

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

Sigma Teknika

Gedung Lt.1 Kampus Universitas Riau Kepulauan Batam

Jl. Batu Aji Baru No.99 Batu Aji

Email: sigmateknika@journal.unrika.ac.id

 

 

Web Analytics